Friday, December 25, 2009

KETUA ADAT MBAWA


Ketua adat merupakan seseorang yang memegang peranan penting dalam sebuah daerah atau sebuah kampung.Segala sesuatu yang terjadi dan yang akan terjadi pada kampung tersebut merupakan tanggung jawab ketua adat. Segala permasalahan keluarga, perselisihan antara keluarga, ataupun menyatukan dua orang pasangan berlainan jenis, pasti ketua adat yang menanganinya. Tetapi karena perubahan jaman seringkali ketua adat selalu di di nomor duakan, padahal ketua adat adalah sosok orang tua yang dapat menjadi contoh masyarakat dalam menangani permasahan di dalam mayarakat adat. Foto di sebelah kiri merupakan sosok seorang ketua adat mbawa donggo yang biasa di sapa dengan ompu Katonu. Sebenarnya untuk mengurus dan sekaligus menjadi pemegang ncuhi mbawa udah diserahkan kepada anak laki-laki tertuanya, tetapi setelah beberapa tahun diserahkan, anak laki-lakinya tersebut berangkat ke malaysia menjadi TKI. karena anaknya pergi ke malaaisya, maka beliau mengambil alih kembali ncuhi tsb. Sedangkan foto yang berada di sebelah kanan berbaju kemeja lengan panjang putih adalah tetua kampung tolonggeru yang biasa di sapa Ama Suha. Foto ini di ambil di dusun tolonggeru kec. donggo.
Nenek yang berada di sebelah kanan bernama wai somi yang merupakan saudari dari pemegang rumah adat mbawa yaitu ncuhi mbawa. beliau ini sudah pindah dari dusun kambentu yang merupakan kediaman aslinya ke tolonggeru, mengingat kesehatannya terganggu maka anaknya yang satu satunya membawanya ke tolonggeru bersama suami tercintanya.

1 comment:

Setelah anda membaca postingan di atas, silahkan ketik komentar anda di bawah ini



Tuhan tidak menjanjikan hari-harimu tanpa duka, kegembiraan tanpa penderitaan, tetapi ia sungguh menjanjikan kekuatan untuk menghadapi hari-harimu, penghiburan bagi air matamu, dan terang bagi jalanmu